Kegiatan Penerimaan Mahasiswa Baru Semester Genap 2023

Pelaksanaan Ujian Masuk Pascasarjana Universitas Riau berlangsung secara computer based test (CBT) dalam pelaksanaan ujian masuk program pascasarjana semester Ganjil Gelombang pertama  ini. Pelaksanaan tes CBT berlangsung di Kantor UPT TIK UNRI pada Selasa 26 Maret 2024. Dalam ujian masuk gelombang pertama ini terjadi peningkatan animo jumlah pendaftar. Tercatat ada 135 pendaftar yang mengikuti seleksi gelombang pertama. Jumlah itu mengalami kenaikan lumayan banyak dibandingkan animo semester lalu. Adapun gelombang pertama ini akan diumumkan pada 18 April mendatang. Kemudian gelombang kedua pendaftaran mulai dibuka 22 April – 27 Juni dan tesnya pada 10 Juli. Para calon mahasiswa yang lolos seleksi di masing-masing gelombang akan bersama mengikuti kuliah di bulan Agustus nanti.

Wakil Direktur Pascasarjana Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Dr. Yusmarini, S.Pt, MP menambahkan, calon maba tak hanya berasal dari Riau. “Ada juga pendaftar dari Aceh dan Jawa,” jelasnya. Jumlah kuota pada masing-masing gelombang juga belum ditentukan. Sekretaris Pelaksana PMB Pascasarjana Unri, Syafril, SE, M.Ap menjelaskan, nantinya yang menentukan besaran kuota langsung dari pascasarjana. Biasanya menurut dia, kuota di masing-masing gelombang didasarkan pada besar kecilnya animo pendaftar. Seleksi tahap kedua Penerimaan Mahasiswa Baru Pascasarjana Universitas Riau Semester Ganjil Gelombang I Tahun akademik 2024/2025 telah selesai dilaksanakan. Ujian tahap kedua  ini adalah tes wawancara yang dilaksanakan pada tanggal 28 Maret 2024.

Pada tes wawancara, peserta melakukan wawancara di prodi masing-masing. Tes Wawancara PMB Pascasarjana Universitas Riau adalah salah satu tahapan syarat wajib yang dilalui oleh Calon Mahasiswa Baru yang mendafatar di Pascasarjana Universitas Riau. kegiatan tanya-jawab secara lisan untuk memperoleh informasi individu tentang kesiapan Calon Mahasiswa, Minat Bakat, motivasi apa yang mempengaruhi Calon Mahasiswa untuk kuliah di Pascasarjana Universitas Riau, dll. Seleksi wawancara diberikan kepada calon mahasiswa untuk menggali pengetahuan dan karakter calon mahasiswa Pascasarjana Universitas Riau,”kata Ketua Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Pascasarjana Universitas Riau, Dr. Yusmarini, S.Pt, MP, Kamis (28/3/2024).

Seperti motivasi untuk berprestasi, problem solving, maupun kemampuan menghadapi perubahan. Peserta yang nantinya dinyatakan lolos seleksi harus memenuhi sejumlah kriteria yang telah ditetapkan oleh pihak kampus. PMB merupakan satu satunya jalur penerimaan mahasiswa baru Pascasarjana Universitas Riau yang dilakukan Sebanyak 2 Gelombang di tiap Semesternya, Dimana, perekrutan calon mahasiswa melalui PMB sebagai komitmen Pascasarjana untuk menghasilkan lulusan yang berkualitas sehingga menjadi sumber daya manusia yang kompeten dan unggul. S2 Akuntansi menerima 26 mahasiswa setelah melalui ujian tertulis dan wawancara.